CSS 3 Generator - Mudah Menulis CSS3



CSS 3 Generator - Mudah Menulis CSS3


CSS 3 Generator - Mudah Menulis CSS3

Posted: 29 Mar 2011 04:47 AM PDT

Sebagian dari Anda masih kebingungan dengan kode-kode CSS3, sebagian lagi malas karena kode CSS3 lebih panjang dan bisa berbeda setiap browser. Alhasil, untuk satu perintah saja, membutuhkan berbaris-baris kode agar support di semua template. Nah, solusi bagi Anda yang belum begitu paham atau malas adalah dengan menggunakan CSS3 Generator. Anda cukup datang ke: CSS3Generator.Com


Semoga bermanfaat dan silahkan mencoba... Silahkan manfaatkan dunia CSS 3 yang makin memberikan pilihan tampilan...

Membuat Lebih dari 10 Halaman Static

Posted: 28 Mar 2011 10:14 PM PDT

Salah satu terobosan Blogger awal tahun lalu adalah static pages (baca: Static Page Blogger di Luncurkan). Dengan static page kita bisa membuat halaman statis yang tak berpindah-pindah dan tidak mengganggu postingan. Anda bisa memanfaatkannya untuk membuat halaman-halaman khusus seperti: halaman profil diri, halaman informasi blog, halaman peraturan blog, halaman tukar link atau halaman-halaman lain yang Anda inginkan. Namun, seperti kita tahu Blogger hanya membatasi kita hanya bisa membuat 10 halaman static. Tapi, jika masih kurang, kita bisa mengakalinya.

1. Katakan saja Anda sudah membuat 10 halaman static. Maka otomatis tombol untuk membuat halaman static baru akan hilang, karena telah sampai batasannya.
2. Silahkan Anda pergi ke bagian Edit Laman (Dashboard -> Edit Entri -> Edit Laman)
3. Karena Anda sudah memiliki 10 halaman, maka untuk memunculkan tombol penambahan halaman, Anda harus hapus salah satu halaman static pages Anda. Namun, sebelum Anda menghapus salah satu halaman static Anda jangan sampai lupa menyimpan link edit halaman tersebut.
4. Anda boleh menghapus halaman yang mana saja, karena nantinya halaman ini akan ditampilkan kembali. Klik kanan pada link Edit halaman yang ingin Anda hapus, kemudian klik copy link location.
 Contonhya seperti berikut:
http://www.blogger.com/page-edit.g?blogID=xxxxxxxxxxxxx&pageID=xxxxxxxxxxxxxxxxx

X merah adalah kode unik bog dan halaman Anda. Silahkan simpan link tersebut di Ms Word atau Notepad.
5. Jika Sudah menyimpan link tersebut, silahkan sekarang Anda hapus halaman tersebut.
6. Setelah Anda hapus satu halaman, maka otomatis tombol penambahan halaman static baru akan muncul kembali. Silahkan buat halaman baru sesuai keinginan Anda. Nah, kini Anda memiliki 10 halaman lagi.
7. Disinilah trik dimulai, sekarang silahkan Anda masukkan link edit halaman yang tadi Anda simpan ke address bar. Anda akan langsung di bawa ke halaman pengeditan halaman yang sebenarnya telah Anda hapus. Klik Tayangkan Laman. Dan Ternyata... halaman tersebut bisa diterbitkan. Artinya, sekarang Anda memiliki 11 halaman static. Silahkan cek di halaman Edit Laman dan hasilnya seperti screen shoot di bawah ini:
Anda bisa menambahkan sampai beberapa halaman static lagi dengan mengulangi trik di atas. Semoga bermanfaat....

Template Baru, Obral Template Lama

Posted: 29 Mar 2011 04:33 AM PDT

Biar fresh... biar fresh... Setelah komputer mati beberapa hari karena kerusakan beberapa hardware berurutan, mulai dari power supply, harddisk, hingga DVD ROM, akhirnya komputer kembali bisa digunakan bekerja. Untuk menghibur hati larema semua data komputer hilang total dan kosong melompong, akhirnya saya mencoba menghibur diri dengan mengganti baju Mas Doyok Blog Tips. Baju fresh... pikiran fresh... dan semoga pembaca juga fresh...


 Dan bagi yang ingin menggunakan template Mas Doyok yang dipakai sebelumnya, bisa di download gratis dengan klik link di bawah ini:

Semoga bermanfaat... Salam blogger... Salam fresh...


Jangan Lupa Jempolnya :


 

Dibutuhkan Bulan ini :

Paling Dibutuhkan :

Dibutuhkan Minggu Ini

© 2011 tutorial blogger indonesia PublisedSeo Template Blogger Converted Template by Hack Tutors.info